Quantcast
Channel: Cinta Berita
Viewing all articles
Browse latest Browse all 13746

Konsumsi Kayu Manis Dapat Mengurangi Risiko Gangguan Kardiovaskular

$
0
0













CINTABERITA - ADA beragam produk kesehatan yang menjanjikan pemeliharaan kesehatan kardiovaskular. Bila Anda bertanya, adakah makanan yang lebih alami untuk meningkatkan kesehatan kardiovaskular, ternyata kayu manis jawabannya.

Para ilmuwan telah menemukan, kayu manis dapat mengurangi efek diet tinggi lemak dan risiko gangguan kardiovaskular dengan memperlambat proses penyimpanan lemak di dalam tubuh.

Periset memberi makan suplemen kayu manis selama 12 minggu kepada tikus-tikus percobaan, sementara mereka mengonsumsi asupan diet tinggi lemak.

Setelah 12 minggu, mereka menemukan tikus-tikus mengalami penurunan berat badan dan pengurangan lemak pada perut mereka. Bahkan, saat diperiksa, kadar gula, insulin, dan lemka dalam darah cenderung sehat, dibandingkan tikus yang tidak menermia asupan kayu manis dengan asupan makanan tinggi lemak.

Periset Vinjaya Juturu, mencatat bahwa tikus yang diberi makan kayu manis memiliki proses penyimpanan lemak tubuh yang lebih minim dan molekul anti-inflamasi yang melindungi tubuh dari kerusakan stres.

Hasil penelitian menunjukkan, kayu manis dapat mengurangi risiko kerusakan kardiovaskular pada diet tinggi lemak dengan mengaktifkan sistem antioksidan dan anti-inflamasi tubuh. Kayu manis juga memperlambat proses penyimpanan lemak. Demikian disadur dari laman Zeenews, Selasa (9/5/2017).










Viewing all articles
Browse latest Browse all 13746

Trending Articles